JAMBI – Provinsi Jambi menjadi tuan rumah dalam pelaksanaan Musyawarah Nasional II Asosiasi DPRD Provinsi Seluruh Indonesia (ADPSI) dan Asosiasi Sekretaris DPRD Provinsi Seluruh Indonesia (ASDEPSI) di Swiss- Belhotel Jambi, Senin (22/7).
Munas ini secara resmi dibuka dengan pemukulan gong oleh Ketua ADPSI sekaligus Ketua DPRD Provinsi DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi. Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto dalam kesempatan ini mengucapkan terima kasih karena Provinsi Jambi dipercaya untuk menjadi tuan rumah dalam menyelenggarakan Munas II ini.
Hadir pada kesempatan ini, Gubernur Jambi, Al Haris dan 19 Pimpinan DPRD dan Sekretaris DPRD dari 19 Provinsi di Indonesia. Edi Purwanto menyampaikan bahwa ditunjuknya Jambi sebagai tuan rumah dalam penyelenggaraan Munas II ini berdasarkan hasil rapat sebelumnya.
“Jambi ini di percaya untuk melaksanakan Musyararah Nasional ADPSI dan ASDEPSI dan memang ada beberapa hal strategis yang kita bahas dalam Munas ini selain membahas ADRT (ADPSI dan ASDEPSI) kita juga membahas kaitan dengan pemilihan ketua umum,”ujarnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari.Halaman : 1 2 Selanjutnya